Jenis Antibiotik Dan Fungsi Kegunaannya

Diposting oleh admin on Selasa, 18 Maret 2014

Jenis Antibiotik dan Fungsi Kegunaannya Serta Efek Sampingnya - Pengertian Antibiotik yaitu berasal dari dua kata Yunani, yang dimaksud dengan ‘anti’ adalah ‘melawan’ dan ‘bios’ adalah ‘hidup’, maka dapat disimpulkan bahwa Pengertian Antibiotik adalah obat yang dipergunakan untuk menghambat pertumbuhan bakteri penyebab infeksi.

Jenis antibiotik dan fungsinya adalah hanya melawan infeksi bakteri dan tidak bekerja melawan infeksi virus seperti flu, pilek, sakit tenggorokan, gondok, bronkhitis, dll. Macam-macam antibiotik atau obat ini telah di kenal dan digunakan untuk melawan infeksi berbagai bakteri pada manusia, hewan dan tumbuhan sudah sejak tahun 1930-an.

Jenis antibiotik dan kegunaannya untuk mengobati infeksi virus jika tidak mengikuti petunjuk yang diberikan oleh dokter efek samping antibiotik bisa membahayakan tubuh, hal ini disebabkan karena setiap kali dosis antibiotik diambil virus tidak terpengaruh, malah sebaliknya, terjadi peningkatan kekebalan bakteri terhadap antibiotik. Beberapa bakteri yang kebal dengan antibiotik tidak dapat dibunuh dengan obat tersebut pada dosis yang sama. Inilah sebabnya mengapa setiap orang harus mengikuti petunjuk yang diberikan oleh dokter sebelum mengambil antibiotik.

Jenis Antibiotik Fungsi Kegunaannya dan Efek Sampingnya

Sampai saat ini terdapat lebih dari 100 golongan antibiotik untuk menyembuhkan infeksi ringan sampai parah yang digunakan dokter yang diproduksi secara alami dan sintetis hanya terdapat sangat sedikit yang telah terbukti aman dan efektif.

Dalam artikel ini kita akan membahas klasifikasi atau berdasarkan pada struktur kimianya, macam-macam antibiotik fungsi kegunaannya dan efek sampingnya sebagai berikut:

1. Sefalosporin - Cephalosporins
  • Fungsi Antibiotik Sefalosporin adalah bekerja dengan mengganggu pembentukan dinding sel bakteri selama reproduksi.
  • Kegunaan Antibiotik Sefalosporin adalah mampu mengobati berbagai infeksi bakteri yang tidak dapat diobati dengan penisilin, seperti meningitis, gonorrhea, dll.
  • Efek Sampingnya Antibiotik Sefalosporin adalah Ruam, diare, kejang perut, dan demam
2. Makrolida - Macrolides
  • Fungsi Antibiotik Makrolida sama seperti sebelumnya yaitu Makrolida mencegah pembentukan biosintesis protein bakteri.
  • Kegunaannya Makrolida memiliki spektrum lebih luas dan digunakan untuk mengobati infeksi saluran pernafasan, infeksi saluran lambung, dll.
  • Efek Samping Antibiotik Makrolida adalah ganguan pencernaan, mual, dan diare. Selain itu wanita hamil dan menyusui tidak boleh mengonsumsi makrolida.
3. Aminoglikosida - Aminoglycosides
  • Fungsi Antibiotik Aminoglikosida adalah menghambat pembentukan protein bakteri, karena efektif dalam menghambat produksi protein bakteri, jenis antibiotik aminoglikosida diberikan antara lain untuk mengobati tifus dan pneumonia.
  • Kegunaannya Aminoglikosida efektif mengendalikan dan mengobati infeksi bakteri
  • Efek Samping Antibiotik Aminoglikosida adalah dapat berpotensi melemahkan ginjal dan fungsi hati.
4. Tetrasiklin (tetracyclines) dan polipeptida (polypeptides)
  • Fungsi Antibiotik Tetrasiklin adalah antibiotik spektrum luas yang digunakan untuk mengobati berbagai infeksi seperti infeksi telinga tengah, saluran pernafasan, saluran kemih, dll.
  • Kegunaannya Polipeptida dianggap cukup beracun sehingga terutama digunakan pada permukaan kulit saja.
  • Efek Samping antibiotik Tetrasiklin dan polipeptida Ketika disuntikkan ke dalam kulit, polipeptida bisa menyebabkan efek samping yaitu seperti kerusakan ginjal dan saraf.
5. Fluoroquinolone
  • Fungsi Antibiotik Fluoroquinolones adalah satu-satunya kelas jenis antibiotik yang secara langsung menghentikan sintesis DNA bakteri. Karena dapat diserap dengan sangat baik oleh tubuh, fluoroquinolones dapat diberikan secara 0ral.
  • Kegunaannya Antibiotik Fluoroquinolone ini dianggap relatif aman dan banyak digunakan untuk mengobati infeksi saluran kemih dan saluran pernapasan.
  • Efek Sampingnya fluoroquinolones dapat mempengaruhi pertumbuhan tulang. Itu sebab, obat ini tidak direkomendasikan untuk wanita hamil atau anak-anak. Efek samping yang sering timbul meliputi mual, muntah, diare, dll
6. Sulfonamida - Sulfonamides
  • Fungsi dan Kegunaannya antibiotik Sulfonamida ini efektif mengobati infeksi ginjal.
  • Efek Samping antibiotik Sulfonamida berbahaya pada ginjal
  • Untuk mencegah pembentukan kristal obat, pasien harus minum sejumlah besar air. Salah satu obat sulfa yang paling sering digunakan adalah gantrisin.

Jenis Antibiotik Dan Fungsi Kegunaannya 0 komentar add one

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.